Cara Membuat Artikel SEO Friendly
pexels.com

Cara Membuat Artikel SEO Friendly dan Bisa Ranking di Google

Posted on

Banyak sekali hal yang harus Anda perhatikan pada saat membuat konten, terlebih jika Anda sedang mengembangkan blog untuk strategi content marketing bisnis. Artikel yang Anda buat untuk konten marketing ini sebaiknya mempunyai performa yang baik di mesin pencarian. Maka dari itu, Anda perlu mengetahui bagaimana cara membuat artikel SEO Friendly supaya artikel di website Anda mudah ditemukan di mesin pencarian.

Cara Membuat Artikel SEO Friendly
pexels.com

Cara Membuat Artikel SEO Friendly yang Benar

Membuat suatu artikel yang memiliki banyak pembaca memang bukanlah suatu hal yang mudah dilakukan. Sebab, ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui tentang teknik penulisan artikel supaya bisa menghasilkan artikel yang berkualitas dan bisa ranking di Google pastinya. Berikut ini adalah tips membuat artikel SEO Friendly agar bisa nongkrong di halaman pertama google.

Pemilihan Keyword yang Tepat

Pada saat akan menulis artikel SEO, pemilihan keyword merupakan hal penting yang wajib untuk Anda perhatikan. Dengan adanya keyword, Anda bisa lebih mudah menemukan ide tulisan. Tak hanya itu saja, keyword juga bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan lebih banyak kunjungan di website Anda.

Maka dari itu, tulislah artikel dengan menggunakan keyword yang saat itu sedang viral atau sedang banyak dicari. Kemudian yang terpenting dalam pemilihan keyword, jangan sampai Anda menggunakan keyword atau informasi basi dan tidak memiliki pencarian.

Gunakan Informasi yang sedang Banyak Dicari

Sama halnya dengan memilih keyword, pemilihan informasi yang sedang viral atau banyak dibahas di dunia maya juga sangatlah penting. Sebab, dengan membahas sebuah informasi yang sedang dibutuhkan oleh banyak bisa menjadikan artikel Anda memiliki nilai tersendiri.

Mesin pencari seperti Google juga suka dengan artikel yang bisa menjawab kebutuhan para pengguna. Dengan demikian, artikel Anda bisa memiliki peluang yang besar untuk direkomendasikan pada hasil pencarian Google.

Menulis Artikel yang Human Friendly

Tak hanya SEO friendly saja, tips menulis artikel yang Anda buat sebaiknya juga human friendly. Artikel yang Anda buat harus bisa menarik dan pastinya enak dibaca para pengunjung website.

Maka dari itu, sebaiknya Anda tetap memperhatikan ketelitian dalam melakukan penulisan artikel. Tujuannya agar artikel Anda bisa sesuai dengan kaidah penulisan dan bisa memberi kenyamanan pengunjung website ketika membaca artikel tersebut.

Nah, agar kualitas tulisan Anda semakin baik, maka Anda membutuhkan bantuan seorang editor supaya bisa memeriksa artikel tersebut. Jadi, sebelum artikel tersebut diposting, pastikan ada orang lain yang melakukan pemeriksaan terlebih dahulu pada artikel tersebut.

Pakailah Judul yang Menarik

Cara membuat artikel SEO Friendly juga harus memperhatikan pemilihan judul. Sebab, judul artikel menjadi kunci penting artikel Anda menarik atau tidak untuk dibaca. Maka dari itu, penting sekalian untuk Anda dalam memberi perhatian lebih di bagian penggunaan judul artikel. Jangan lupa juga untuk membuat judul artikel yang menarik, terutama yang bisa mengundang rasa penasaran para pembaca.

Nah, agar judul artikel Anda bisa menarik, sebaiknya gunakan judul yang menggambarkan isi artikel secara ringkas. Beritahu juga informasi penting yang diperlukan oleh para pembaca. Tips paling penting yaitu jangan lupa buat judul yang mengundang rasa penasaran, sehingga orang terdorong untuk membaca artikel tersebut untuk mengobati rasa penasarannya..

Pakai Internal dan Eksternal Link

Untuk membuat artikel yang SEO Friendly maka sebaiknya jangan lupa menggunakan internal dan eksternal link. Sebab, kedua link tersebut memiliki pengaruh yang besar pada performa SEO dalam tulisan Anda, khususnya pada saat sudah diterbitkan di web.

Internal link juga bisa membantu pembaca untuk menemukan informasi lain di web Anda yang masih ada kaitannya dengan topik artikel yang sedang dibaca. Sedangkan untuk eksternal link, biasanya dipakai untuk menunjukkan referensi yang dipakai dalam menulis suatu informasi.

Menambahkan Konten Visual

Konten visual seperti gambar, meme, ilustrasi, dan GIF juga merupakan salah satu cara membuat artikel SEO friendly yang efektif. Dengan adanya konten visual dengan kombinasi warna yang tepat banyak terbukti mampu meningkatkan jumlah minat pembaca. Dengan demikian, website Anda akan ramai pengunjung.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *